Latar belakang
Masa pensiun adalah suatu masa yang pasti akan dijumpai oleh seluruh orang yang bekerja pada institusi pemerintah atau swasta, dan menjadi sesuatu yang sangat menghantui bagi sebagian besar orang yang menjadi karyawan, karena penghasilan yang akan diterima pada saat pensiun menjadi sangat berkurang untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, hal ini disebabkan kebutuhan hidup manusia semakin tua maka semakin besar, yaitu untuk kebutuhan diri pribadi, suami/istri, anak-anak yang merupakan tanggung jawabnya dan masih banyak hal lain yang bersifat kehidupan sosialnya.
Ketidak siapan tersebut bersumber pada ketidak mampuan menghadapi permasalahan yang akan terjadi, dimana pada awalnya (pada saat sebagai karyawan) memperoleh penghasilan dari suatu institusi kemudian diputuskannya untuk tidak lagi menerima penghasilan tersebut, sementara kondisi keuangan yang yang dimiliki sejak bekerja sampai dengan menutup usia (meninggal) tidak diketahui jumlahnya secara pasti, begitu pula apabila penghasilan yang diterima melalui suatu program pensiun yang dijalankan oleh lembaga keuangan (bank ataupun non-bank), masih sangat jauh dari kecukupan dalam memenuhi kebutuhannya.
Pengertian entrepreneur (pengusaha)
Entrepreneur (pengusaha) adalah orang yang memiliki inisiatif melalui kegiatan usaha sebagai pengambil keputusan dan mendapatkan manfaat dari kegiatan tersebut melalui pengelolaan barang atau jasa yang akan diproduksi dan diperdagangkan, dengan mempertimbangkan resiko yang paling kecil tentang kegagalan yang akan dijumpai.
Sebagai pengusaha di dalam memutuskan untuk mendapatkan keuntungan, maka keputusan mendapatkan keuntungan tersebut adalah suatu standard dalam mengukur prestasi yang harus dicapai, sehingga kesuksesan dalam mendapatkan keuntungan dibedakan menjadi :
- Nilai kemandirian yang tinggi
- Memperoleh prestasi melalui perbedaan
- Optimis untuk melakukan sesuatu atau tidak
- Menemui tantangan melalui mediasi
Karakter pengusaha
Karakter yang harus dimiliki oleh seorang pengusaha yang berhasil adalah sebagai berikut:
- Menciptakan ide yang bagus/menarik setalah melalui proses evaluasi (assessment) yang kemudian dilanjutkan dengan target keberhasilan, dengan mengoptimalkan biaya, waktu dan popularitas;
- Membuat perencanaan bisnis secara terperinci dan realistis
- Membuat posisi investor sebagai salah satu target peluang dan ditempatkan sebagai pelanggan yang harus dilayani
- Penetapan target customer dilakukan setelah melalui assessment
- Mengembangkan jaringan melalui kontak yang dimiliki dan mengidentifikasi peluang jaringan tersebut
Strategi
Dalam merubah mindset dari karyawan menjadi pengusaha, maka strategi yang harus dimiliki adalah :
- Strategi assessment
- Business planning
- Business development and sales-marketing
- Customer satisfaction
- Networking development
Kerangka kerja
Untuk memastikan keberhasilan dalam menjalankan strategi tersebut, maka diperlukannya kerangka kerja, sebagai berikut:
- Product knowledge
- Supply chain management
- Distribution channel
- Market competitor atau product substitute
- Seasonal event
Sumber : http://valueconsulttraining.com/leadershipskills
Post a Comment